26 Oktober 2015

1. Benteng Marlborough

Benteng Marlborough
Benteng Marlborough
Benteng ini menjadi salah satu bukti bahwa Inggris pernah berkuasa di sini. Jika dahulu digunakan sebagai sebuah benteng pertahanan, sekarang benteng ini menjadi salah satu tempat wisata di Bengkulu yang banyak dikunjungi.
Dibangun pada tahun 1713 – 1719, Benteng Marlborough disebut sebagai benteng pertahanan terkuat kedua yang dimiliki Inggris di wilayah timur setelah Benteng St. George di India. Benteng dengan luas 240 x 170 meter ini jika dilihat dari atas bentuknya menyerupai kura-kura. Ada sebuah jembatan yang menghubungkan antara bagian kepala dan badan ‘kura-kura raksasa’ ini.
Selain menjadi benteng pertahanan, tempat wisata ini dulunya juga digunakan sebagai tempat penyimpanan dan perdagangan rempah-rempah di wilayah timur Indonesia. Di dalam benteng, Anda bisa menemukan ruang tahanan, kantor pemerintahan Inggris, meriam, ruang perlindungan, gudang senjata dan terowongan dengan ukuran 6 x 2 meter.
Jika menggunakan bus, Anda bisa naik bus jurusan Terminal Bengkulu – Alun-alun Bengkulu kemudian turun di depan tempat wisata ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar